Bakti Sosial untuk Lansia Penumping

Ada banyak cara membantu sesama, salah satunya dengan kegiatan bakti sosial seperti yang dilakukan oleh Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Soelastri. Kegiatan tersebut dalam rangka rangkaian acara Milad ke-1 RSGM Soelastri dengan bekerja sama posyandu lansia Kelurahan Penumping. Acara bakti sosial terdiri dari penyuluhan kesehatan gigi, pemeriksaan gigi, tekanan darah, gula darah sewaktu, konsultasi dokter umum, dan pengobatan gratis di Kelurahan Penumping, Selasa (28/1).

Sembilan puluh tiga lansia secara seksama mendengarkan penyuluhan kesehatan gigi yang disampaikan oleh drg S.E Yuletnawati, MDSc dengan topik pentingnya merawat gigi pada lansia. Pada pemeriksaaan gigi lansia banyak ditemukan kasus kondisi gigi yang menyisakan akar serta masih kurangnya kesadaran akan menjaga gigi pada usia senja, ujar drg Aya Dini Oase Caesar.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para lansia sadar untuk menjaga kondisi kesehatan giginya dan bisa meneruskan informasinya kepada masyarakat lainnya akan pentingnya kesehatan gigi dan mulut.

[carousel_slide id=’1867′]